Subscribe:

March 17, 2012

Semua Tentang David Beckham

Siapa yang tak kenal David Beckham, atlet sepakbola yang bisa dimasukkan sebagai salah satu legenda. Kepiawaiannya dalam mengolah si kulit bundar serta kemahirannya dalam mengambil tendangan bebas tidak diragukan lagi. Di tambah dengan kehidupan pribadinya yang gemerlap, lengkap sudah kepopuleran seorang David Beckham saat ini.


Robert Joseph Beckham lahir di Leytonstone, London, 2 Mei 1975. Karirnya saat ini adalah di klub LA Galaxy di Major League Soccer di Amerika Serikat sejak 1 Juli 2007. Sebelumnya ia pernah bermain di Manchester United dan Real Madrid dan memulai karier sepak bolanya di akademi sepak bola milik Manchester United. Beckham mahir dalam umpan silang dan tendangan bebas melengkung terbaik dunia. Istrinya adalah Victoria Beckham, mantan personil grup musik Spice Girls.

Awal Karier David Beckham
Di musim 94/95 Beckham sudah mulai memasuki skuad senior Manchester United. Mengenai hal ini banyak yg tidak setuju karena David Beckham masih dianggap terlalu muda. Namun sebagai pembuktiannya, di akhir musim Premiership dan FA Cup berhasil disabet bersama teman-temannya.

Pada bulan Agustus 1996 David Beckham mencetak gol spektakuler ke gawang Wimbledon yang pada saat itu dikawal Neil Sullivan. Ia mencetak gol dari tengah lapangan.

Debutnya untuk tim nasional Inggris dilakukan pada tanggal 1 September 1996 di pertandingan kualifikasi Piala Dunia menghadapi Moldova.


Pada Piala Dunia 1998, Beckham tidak bermain di dua pertadingan awal tetapi ia main ketika Inggris menghadapi Kolombia dan ia mencetak 1 gol. Di pertandingan melawan Argentina ia mendapat kartu merah setelah Beckham menendang Diego Simeone dengan sengaja.

Pertandingan itu dimenangi Argentina melalui adu penalti. Publik Inggris menanggap kegagalan Inggris memenangkan Piala Dunia disebabkan Beckham. Bahkan penggemar Manchester United juga menyalahkan Beckham. Saat itu menjadi saat yang kelam bagi dirinya.

Pada musim 1998/1999, Manchester United berhasil meraih tiga gelar: Premiership, FA Cup, dan Liga Champions. Di pertandingan final Liga Champions, Manchester United tertinggal 0-1 sampai menit ke-89, di saat pendukung Bayern Munich sudah berpesta, keajaiban terjadi. Beckham kembali beraksi dengan kempampuan yg dia miliki. Dia mengambil peran sangat penting dalam 2 gol yg di cetak MU d final.

Beckham ditetapkan sebagai kapten Inggris pada tanggal 15 November 2000 dan ikut bermain di pertandingan kualifikasi Piala Dunia. Termasuk ketika mengalahkan Jerman di Muenchen. Puncak kepahlawanannya terjadi ketika menghadapi Yunani pada 6 Oktober 2001, di akhir kualifikasi piala dunia, Inggris setidaknya perlu meraih 1 poin untuk membuat Inggris bermain di Piala Dunia, Inggris tertinggal 2-1 dari Yunani dan waktu tinggal sedikit lagi. Seorang pemain Inggris dilanggar pemain Yunani 8 yard dari kotak penalti Yunani, dan Beckham mengambil tendangan bebas itu. Tendangan pisang nya berhasil memperdaya kiper Yunani, Antonis Nikopolidis. Pada tahun ini Beckham menjadi BBC Sports Personality of the Year dan menjadi peringkat dua Pemain Terbaik Dunia.

Pada 10 April 2002 ia didera cedera metatarsal setelah ditekel pemain Deportivo La Coruna, Aldo Duscher. Beckham divonis tidak bisa bermain hingga akhir musim, hal ini membuat publik Inggris cemas, karena pada saat itu ia sedang berada di puncak penampilannya dan dikhawatirkan Beckham tidak dapat bermain di Piala Dunia.

Tapi kekhawatiran itu tak terbukti, di Piala Dunia 2002 dia bermain di seluruh pertandingan. Dia juga mencetak gol ke gawang Argentina melalui tendangan penalti. Karena gol Beckham, Argentina tersingkir dari Piala Dunia 2002.

Pada musim 2002 hubungan Beckham dengan pelatihnya Sir Alex Ferguson memburuk setelah Ferguson marah ketika Manchester United kalah dari Arsenal. Di kamar ganti Ferguson menendang sepatu bola dan mengenai pelipis mata Beckham. Akibat insiden ini, pelipis Beckham harus mendapat 13 jahitan.

Pada tanggal 12 Juni 2002 Beckham mendapat gelar OBE (Order of the British Empire) dari Ratu Inggris.

Karier David Beckham (Real Madrid, LA Galaxy, AC Milan)
Di awal musim 2003/2004 dia dijual ke Real Madrid dengan harga 35 Juta Euro. Di sana ia memakai kaus nomor 23. Di Real Madrid Beckham dengan cepat menjadi idola para penggemar Real Madrid.
Pada musim kedua dan ketiga, Beckham belum bisa memberi gelar ke Real Madrid, tapi ia masih menjadi pilihan utama.

Pada 11 Januari 2007, Beckham menyetujui kontrak yang ditawarkan klub AS LA Galaxy dan akan bergabung pada Agustus setelah kontraknya di Madrid berakhir. Karena kesabaran dan kemauannya yang selalu berusaha menampilkan yang terbaik, dia kembali dipasang sebagai starter setelah sempat "dibuang" oleh Capello. Bahkan pelatih Steve McClaren kembali memanggilnya untuk bergabung ke dalam skuad tim nasional. Berkat permainan yang cemerlang di akhir musim, Beckham berhasil membawa Real Madrid menjadi juara La Liga 2006/2007.

Pada Oktober 2008, AC Milan mengumumkan keinginannya untuk meminjam Beckham dari bulan Januari 2009. Meskipun banyak spekulasi yang menyatakan bahwa ini adalah sinyal dari keinginan ia untuk pergi dari MLS, tetapi Beckham menyatakan bahwa dia tidak akan meninggalkan MLS dan akan kembali ke Galaxy pada awal dimulainya kompetisi MLS 2009. Pada tanggal 30 Oktober 2008, keinginan Milan untuk meminjam Beckham terkabul dan Beckham bergabung dengan AC Milan pada 7 Maret 2009.

Piala Dunia 2006
Di babak penyisihan grup PD 2006, grup Inggris menang 1-0 atas Paraguay, kemudian menang 2-0 atas Trinidad dan Tobago dan Beckham ambil bagian penting dalam 2 gol tsb, serta bermain imbang dengan Swedia. Di babak 16 besar lagi-lagi dia menjadi pahlawan setelah ia mencetak gol tunggal di pertandingan melawan Ekuador melalui tendangan bebas. Sesaat sebelum pertandingan, Beckham sakit dan setelah mencetak gol dia mengalami dehidrasi dan muntah di pinggir lapangan. Inggris kalah dari Portugal melalui adu penalti 3-1 setelah bermain seri 0-0. Sehari setelah tersingkir Beckham menyatakan pensiun dari jabatan kapten timnas Inggris, tapi masih ingin bermain untuk timnas Inggris. Pergantian pelatih ke Steve McClaren rupanya membuat Beckham tidak dipanggil ke timnas hingga bulan Mei 2007.

PENGHARGAAN
Manchester United
* Premier League (6): 1995–96, 1996–97, 1998–99, 1999–2000, 2000–01, 2002–03
* FA Cup (2): 1995–96, 1998–99
* UEFA Champions League (1): 1998–99
* Intercontinental Cup (1): 1999
* FA Community Shield (4): 1993, 1994, 1996, 1997
* FA Youth Cup (1): 1992

Real Madrid
* La Liga (1): 2006–07
* Supercopa de España (1): 2003

Los Angeles Galaxy
* MLS Western Conference (2): 2009, 2010
* MLS Supporters' Shield (1): 2010

TIMNAS
England
* Tournoi de France: 1997
* FA Summer Tournament: 2004
 
Individual
* Premier League Player of the Month (1): August 1996
* PFA Young Player of the Year (1): 1996–97
* Sir Matt Busby Player of the Year (1): 1996–97
* UEFA Club Footballer of the Year (1): 1998–99
* UEFA Club Midfielder of the Year (1): 1998–99
* Premier League 10 Seasons Awards (1992–93 to 2001–02):
o Domestic & Overall Team of the Decade
o Goal of the Decade (vs. Wimbledon, 17 August 1996)
# BBC Sports Personality of the Year (1): 2001
# FIFA 100
# ESPY Award – Best Male Soccer Player: 2004
# ESPY Award – Best MLS Player: 2008
# English Football Hall of Fame: 2008
# BBC Sports Personality of the Year Lifetime Achievement Award (1): 2010

Penghargaan lainnya
* Officer in the Order of the British Empire by Queen Elizabeth II: 2003
* England Player of the Year: 2003
* United Nations Children's Fund (UNICEF) Goodwill Ambassador (2005–present)
* "Britain's Greatest Ambassador" – 100 Greatest Britons awards
* The Celebrity 100, number 15 – Forbes, 2007
* Number 1 on the list of the 40 most influential men under the age of 40 in the UK – Arena, 2007
* Time 100: 2008
* Gold Blue Peter Badge winner, 2001

Sumber : uniknya.net
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...